page

Rabu, 07 Maret 2012

Indonesia Contac Center Award 2012 (2) Persyaratan Peserta Individual


PERSYARATAN PESERTA INDIVIDUAL.
  1. Peserta individual dikelompokan dalam 12 kelompok kategori:
  • Manager, kriteria ini dapat diikuti oleh individu yang mengelola operasional contact center dan merupakan jabatan tertinggi pada unit kerja operasional.
  • Supervisor, kriteria ini dapat diikuti oleh individu yang mengelola operasional contact center dan merupakan atasan dari Team Leader pada unit kerja operasional.
  • Team Leader, kriteria ini dapat diikuti oleh individu yang membantu operasional contact center atau diikuti oleh individu yang membantu contact center yang memberikan pelayanan kepada Lembaga Pemerintah atau Lembaga Sosial dan merupakan atasan dari agent pada unit kerja operasional.
  • Quality Assurance atau Quality Monitoring Staff, kriteria ini dapat diikuti oleh individu yang melakukan Quality Assurance contact center dan merupakan staff yang tidak mempunyai bawahan pada unit kerja Quality Assurance.
  • Back Office Operation Staff, kriteria ini dapat diikuti oleh individu yang membantu menyelesaikan kasus (tier-2) pada operasional contact center atau staff yang melakukan follow-up atau relationship dengan pelanggan, baik secara inbound maupun outbound, dan merupakan staff yang tidak mempunyai bawahan.
  • Agent Inbound, kriteria ini dapat diikuti oleh individu yang melakukan pelayanan secara inbound pada operasional contact center atau diikuti oleh individu yang membantu contact center yang memberikan pelayanan kepada Lembaga Pemerintah atau Lembaga Sosial dan merupakan staff yang tidak mempunyai bawahan.

  • Telesales, kriteria ini dapat diikuti oleh individu yang melakukan kegiatan kegiatan panggilan keluar (outbound calls) yang dapat menghasilkan penjualan baik secara langsung maupun tidak langsung dan merupakan staff yang tidak mempunyai bawahan.
  • Tele Non-Sales, kriteria ini dapat diikuti oleh individu yang melakukan kegiatan panggilan keluar (outbound calls) sebagai bagian dari pelayanan yang tidak berhubungan dengan penjualan dan merupakan staff yang tidak mempunyai bawahan.
  • Technical Support / IT Staff, kriteria ini dapat diikuti oleh individu yang membantu operasional contact center dibidang pengembangan teknologi dan merupakan staff yang tidak mempunyai bawahan.
  • Workforce Management Staff, kriteria ini dapat diikuti oleh individu yang melakukan pengaturan ketersediaan sumber daya manusia yang berada dalam organisasi contact center dan merupakan staff yang tidak mempunyai bawahan.
  • Trainer, kriteria ini dapat diikuti oleh individu yang membantu operasional contact center dibidang pengembangan sumber daya manusia, dapat diwakili oleh level manapun yang berada dalam organisasi contact center.
  • Customer Service Walk In, kriteria ini dapat diikuti oleh individu yang memberikan pelayanan langsung secara tatap muka dengan pelanggan sebagai customer service pada pelayanan walk-in center dan merupakan staff yang tidak mempunyai bawahan.
  1. Untuk kategori Manager, Supervisor dan Team Leader terbagi dalam 3 kategori yang ditentukan berdasarkan jumlah seat terpasang dan untuk masing-masing kategori perusahaan dapat mengirimkan peserta sesuai dengan batas maksimum peserta yang diperbolehkan sebagai berikut:
  • Perusahaan dengan kapasitas dibawah 30 seats dapat mengirimkan max 3 (tiga) peserta untuk setiap kategori.
  • Perusahaan dengan kapasitas antara 30 seats sampai dengan 100 seats dapat mengirimkan max 3 (tiga) peserta untuk setiap kategori.
  • Perusahaan dengan kapasitas diatas 100 seats dapat mengirimkan max 3 (tiga) peserta untuk setiap kategori.
  1. Untuk kategori Quality Assurance, Back Office Operations, Telesales, Tele non sales, Agent dan Customer Service Walk In terbagi dalam 3 kategori yang ditentukan berdasarkan industri pelayanan yang diberikan dan untuk masingmasing kategori perusahaan dapat mengirimkan peserta sesuai dengan batas maksimum peserta yang diperbolehkan sebagai berikut:
  • Perusahaan di industri perbankan, asuransi dan finansial dapat mengirimkan max 3 (tiga) peserta.
  • Perusahaan di industri telekomunikasi, komputer, internet dan jasa teknis lainnya dapat mengirimkan max 3 (tiga) peserta.
  • Perusahaan di industri retail, perdagangan, layanan publik, sosial dan pemerintah serta bentuk layanan lainnya dapat mengirimkan max 3 (tiga) peserta.
  1. Untuk masing-masing kategori Trainer, Technical Support Staff dan Workforce Management Staff perusahaan dapat mengirimkan dapat mengirimkan max 3 (tiga) peserta.
  2. Perhitungan jumlah kapasitas seat untuk kategori Manager, Supervisor dan Team Leader dihitung berdasarkan jumlah seat pada lokasi contact center yang dikelola secara langsung.
  3. Penentuan jenjang jabatan dilakukan dengan mengikuti pola sebagai berikut :
  • Jenjang Manager yang dilombakan adalah level keempat dari jabatan paling bawah dari struktur organisasi.
  • Jenjang Supervisor yang dilombakan adalah level ketiga dari jabatan paling bawah dari struktur organisasi.
  • Jenjang Team Leader yang dilombakan adalah level kedua dari jabatan paling bawah dari struktur organisasi.
  • Jenjang Agent / Staff yang dilombakan adalah level pertama atau jabatan paling bawah dari struktur organisasi.
  1. Kategori yang diikuti Peserta sesuai dengan posisi atau jabatan terakhir pada saat lomba (per 31 Maret 2012).
  2. Peserta individu yang yang sudah pernah menjadi pemenang sebagai Juara Pertama (pada tahuntahun sebelumnya), tidak dapat mengikuti lomba pada kategori yang sama.
  3. Peserta Individual adalah individu yang masih bekerja dan telah bekerja pada perusahaan yang diwakili selama minimum 6 bulan dan menduduki jabatan yang diwakili selama 3 bulan.

Tidak ada komentar:

Posting Komentar